Tanaman Jahe |
Jahe digolongkan menjadi 3 jenis. Dan masing-masing golongan jahe memiliki ciri yang berbeda-beda. Berikut macam-macam golongan jahe menurut jenisnya:
Jahe Gajah/Jahe Badak
Jahe ini memiliki ciri berbentuk rimpang lebih besar dari jahe lainnya, warna dagingnya kuning. Memiliki aroma lebih tajam. Jahe gajah biasanya digunakan sebagai bahankonsumsi yaitu bahan penyedap rasa.
Jahe Merah
Jahe ini memiliki kandungan atsiriyang sangat tinggi. Ini adalah jenis jahe yang memiliki rasa paling pedas. Meimiliki ciri ukuran rampangnya kecil-kecil dan kulit arinya berwarna merah. Jahe jenis ini yang sering digunakan sebagai bahan farmasi dan bahan jamu.
Jahe Kuning
Memiliki ciri rimpangnya berukuran sedang, memiliki rasa yang tidak terlalu pedas, dan kulit arinya berwarna kuning. Jahe jenis ini juga sering digunakan untuk bumbu dapur.
Manfaat jahe untuk kesehatan
Berikut beberapa manfaat jahe untuk kesehatan dan pengobatan tradisional yang diwariskan oleh nenek moyang kita.
1. Melancarkan ASI
Melancarkan ASI |
Makanan laut seperti ikan dan udang cukup bagus untuk melancarkan ASI saat menyusui. Namun bayi sangat rentang terkena alergi makanan laut. untuk mengatasi hal tersebut, hendaknya ibu menyusui sering-sering mengkonsumsi wedang jahe dan lalapan daun kemangi.
2. Mengobati perut mulas
Obat Perut mulas |
Jika anda mengalami perut mulas, gunakan jahe merah lalu cuci bersih dan diparut. peras airnya lalu saring. Minum perasan air jahe tersebut 3 kali sehari. Sebanyak 1 sendok teh setiap kali minum.
3 Mengobati flu dan sakit kepala
Flu |
Para penderita fluenza sering disertai sakit kepala, dan sakit badan terutama punggung dan pinggang. Jahe bisa digunakan untuk mengobati sakit flu yang disertai sakit kepala.
Cara mengobati flu dengan jahe adalah ambil beberapa rimpang jahe merah, kemudian ditumbuk hingga halus dan berbentuk seperti pasta. Tambahkan minyak kelonyo secukupnya, kemudian dibalurkan pada pelipis untuk obat sakit kepala dan pinggang untuk mengatasi nyeri.
BACA JUGA
No comments:
Write comments